Text
Komunikasi politik pada era multimedia
Perubahan sistem pemilu di Indonesia telah membuka ruang partisipasi public dalam bentuk pemilihan langsung. Kemenangan pun tidak lagi ditentukan berdasarkan nomor urut, tetapi berdasarkan banyaknya suara yang memilih. Untuk mendapatkan simpati publik dan memperoleh suara terbanyak pada saat pemilu, pola-pola kampanye tradisional sudah tidak zaman lagi. Masyarakat tidak bisa , lagi didikte, mereka punya kebebasan untuk menentukan sikap dan pilihan poiitiknya. Mau tidak mau cara berkomunikasi dalam proses kampanye politik pun harus menggunakan pola-pola modern yang lebih kreatif dan inovatif dengan menyertakan konsultan PR, termasuk di dalamnya media apa yang akan digunakan.
Media massa dan politik tidak bisa dipisahkan karena media memiliki posisi sebagai saluran komunikasi politik yang sangat etektif. Media massa memainkan peran yang sangat penting dalam proses politik. la memiliki kemampuan untuk membuat seseorang cemerlang dalam karier politiknya. Selain melalui media cetak dan elektronik, seiring dengan semakin bertambahnya pengguna internet saat ini, internet dapat dijadikan media kampanye yang etektif. Obama telah membuktikan kesuksesannya bukan hanya dalam konteks penggunaan internet dan media sosial sebagai media kampanye yang etektif melainkan juga sangat ampuh dalam meraih simpati publik.
Buku ini memberikan wacana baru tentang bagaimana menjadikan internet dan media sosial sebagai bagian dari diskursus yang harus dikembangkan agar dapat memberikan kontribusi nyata dalam proses kampanye politik di lapangan. Disajikan berdasarkan urgensi pesan yang diawali dengan konsep dasar komunikasi dan komunikasi politik; etika komunikasi politik; opini publik; pemasaran politik; sampai pemahaman tentang media, termasuk internet hingga media sosial.
Disajikan pula contoh penggunaan internet dan media sosial dalam aktivitas politik, khususnya dalam kampanye pemilihan Presiden Amerika 2008 dan 2012. Buku ini akan sangat bermanfaat bagi mahasiswa dan dosen komunikasi politik, para praktisi kampanye politik, serta masyarakat yang tertarik dengan ilmu komunikasi politik.
201501537 | 302.2 RON k | Perpustakaan IAIN Palopo (Ruang Rak Sirkulasi) | Sedang Dipinjam (Jatuh tempo pada2019-04-04) |
201501538 | 302.2 RON k | Perpustakaan IAIN Palopo (Ruang Rak Sirkulasi) | Tersedia |
201501539 | 302.2 RON k | Perpustakaan IAIN Palopo (Ruang Rak Sirkulasi) | Tersedia |
201501536 | 302.2 RON k | Perpustakaan IAIN Palopo (Ruang Tandon) | Tersedia |
201501535 | 302.2 RON k | Perpustakaan IAIN Palopo (Ruang Rak Sirkulasi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain