Text
Historiografi Islam : Konsepsi dan asas epistemologi ilmu sejarah dalam Islam
Buku Historiografi Islam bermaksud menelaah secara kritis dan objektif “sejarah perkembangan penulisan” peristiwa sejarah yang terjadi pada umat Islam. Sejarah umat Islam penuh dengan peran keagamaan dan pesan eskatologis (aktivitas penyerahan kepada Allah SWT). Sejarah umat Islam adalah sejarah yang unik berkaitan dengan hal ihwal amal perbuatan manusia muslim dalam mewujudkan kemuslimannya, baik itu yang bernuansa perbuatan individu atau personal sebagai makhluk sosial, sikap perilaku dan akhlak, aktivitas kasab dan ma’isyah, maupun bernuansa kebangsaan sebagai kesatuan komunitas yang diikat oleh kesatuan keyakinan dan kekuasaan (ummatan wahidah). Perkembangan umat Islam yang dinamis telah banyak direkonstruksi oleh sejarawan dan ahli sejarah. Di satu sisi, sejarawan merekonstruksi hal-hal yang berkaitan dengan keunikan historisitas Islam dalam peran religiositas dan eskatologisitasnya. Rekonstruksi itu bersumber dari jejak-fakta (atsar) autentiknya (tasdiiqallima bainahum) dengan menggunakan pola-pola penelaahan historiografis. Mereka juga melakukan rekonstruksi dengan menggunakan metodologi ilmu sejarah (al-ilm al-tariikhiiyyah), yang didasarkan pada: heuristik (sumber fakta), kritik (simplifikasi dan klasifikasi), dan interpretasi (tafsir dan generalisasi).
Materi yang dibahas dalam buku ini :
Bab 1 Urgensi dan dasar historiografi Islam
Bab 2 Historiografi Islam dan epistemologi ilmu sejarah dalam Islam (al’ilmu al tarikhiyah)
Bab 3 Sumber dan jenis pengetahuan dalam perspektif Islam
Bab 4 Hakikat, dimensi, dan prinsip epistemologi ilmu pengetahuan
Bab 5 Epistemologi ilmu tarikh dan prinsip logika kebenaran ilmiah
Bab 6 Awal penelisan wahyu dan pembukuannya
Bab 7 Historigrafi pada masa awal Islam
Bab 8 Riwayat dan dirayat
Bab 9 Aliran yaman, madinah, dan persia
Bab 10 Al-biruni dan ibnu khaldun
Bab 11 Pandangan orientalis terhadap sejarah Islam
Bab 12 Historigrafi Islam modern
Bab 13 Ismail raji al- Faruqi
Bab 14 Penulisan sejarah Islam nusantara
Bab 15 Historiografi konvensional dan multidimensional
Bab 16 Telaah kritis bibliografi
Bab 17 Hermeneutika dan liberalisasi makna : Perkembangan ideologi ’arti penafsira’
Bab 18 Rekontruksi historis ilmu sosial profetik : Refleksi epistemologis wahyu memandu ilmu
Bab 19 Historiografi Islam Indonesia dan puisi historisitas
25221T001 | 2x9.01 FAJ h | Perpustakaan IAIN Palopo (Ruang Tandon) | Tersedia |
25221T002 | 2x9.01 FAJ h | Perpustakaan IAIN Palopo (Ruang Rak Sirkulasi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain